Ehem.. kali ini kita akan membahas tentang pemanfaatan salah satu limbah. Penasaran? dari gambar diatas, pasti udah bisa nebak kita mau buat apa.. kali ini kita akan membuat lampu hias dari barang bekas.
llangsung saja kita siapkan barang-barangnya :
- botol bekas kalau bisa yang tebal (kalau saya menggunakan botol pocari sweat)
- kawat ayakan pasir
- kawat biasa
- lampu lombok + pitingannya
- kabel
- kertas minyak putih
- plastik mika berwarna (terserah warnanya apa saja)
- pita
- lem (kalau saya pakai lem UHU)
semuanya dari barang bekas kecuali lampunya
langsung saja kita praktekan:
1. kita gunting botolnya
2.gunting kawat ayakan pasir sesuai pola botol & jangan lupa kasih pita
3.gunting kertas minyaknya & mikaya jangan lupa bentuk polanya lingkaran
4. tempelkan kertas minyaknya ke botol & tempelkan mikanya tadi yang di gunting
5. buat penyangga dari kawat
6. masukkan lampu ke dalam botol
7.dan jadinya
Mudah kan cara membuatnya, eitz.. informasi ini saya peroleh dari sini.
Bgai yang ingin mecoba, selamat mencoba ya :)
09.27 |
Category: |
Do it yourself!
Tie Bag
Punya koleksi dasi yang jarang dipakai padahal corak & motifnya lucu lucu? Daripada dianggurin, mendingan kita ubah yuk jadi tas!
Bahan :
* tas kanvas
* dasi
* benang
* gunting
* pendedel jahitan
Step:
1. Buka jahitan dasi dengan alat dedel. Hati hati jangan sampai kainnya ikut kekait!
2. Gunting dasi menjadi potongan potongan kain kecil. Ukurannya terserah kamu.
3.Tentukan pola di tas terlebih dahulu biar corak yang serupa nggak saling ketemu.
4. Jahit potongan potongan kain ke tas.
5. Lebih bagus lagi kalau kamu mengganti tali tasnya dengan dasi yang belum kamu gunting. Jahit kedua ujung dasi ke tas.
6. voila dari dasi jadi tas. keren kan?!
semoga bermanfaat! think green!
by: Aryo Bagas P
19.27 |
Category: |
go green! lets recycle baby!
for your information, Daripada dibuang, sulap koran bekas menjadi kertas daur ulang buatan sendiri!
Yang dibutuhkan;
* kertas koran
* air
* kain lap basah ( 2 buah)
* daun
* cat poster
* ember
* saringan air ukuran besar ( yang biasanya untuk mencuci sayuran )
* setrika
* rolling pin
Cara membuat :
1. Sobek sobek kertas menjadi potongan kecil, lalu masukan ke dalam ember berisi air. Aduk aduk sampai menjadi bubur
2. Saring bubur kertas sambil di remas remas sampai yang tersisa hanyalah ampas kertas.
3. Letakan kain lap di atas koran yang masih utuh yang berfungsi sebagai blotting paper.
4. Letakan ampas kertas di atas kain lap, kemudian ratakan dan tutup lagi dengan kain lap.
5. Ratakan ampas dengan rolling pin sampai gepeng. Biarkan selama 1 x 24 jam hingga kering.
6. Jika sudah kering, langsung setrika kertas daur ulangmu!
tips:
Kamu juga bisa menghias kertas daur ulangmu dengan mencampurkan bubur kertas dengan cat poster, atau ketika sudah berbentuk ampas kertas, tambahkan daun atau benang warna warni sebagai penghias!
semoga bermanfaat! think green !
by: Aryo Bagas P
19.02 |
Category: |
Kali ini kita akan membuat salah
satu kerajinan tangan dari bahan yang pernah dimanfaatkan sebelumnya, yaitu
kain. Tapi kali ini kita akan menggunakan kain katun. Kerajinan yang akan
dibuat yaitu kotak pensil. Nah langsung praktek aja ya. Kita hanya memerlukan 5
bahan kok. Dan cara membuatnya pun juga sangat mudah. Bisa disesuaikan juga
dengan selera masing-masing. Langsung saja, cuszz !!!
Yang perlu
disediakan :
1. Kain katun sisa (bisa diganti dengan kain lain) potong
menjadi 4 lembar dengan panjang dan lebar yang sama. Misalnya saya menggunakan
kain ukuran 18cm x 18cm sebanyak 4 lembar.
2. Kain pislin (bisa diganti dengan kain keras) gunanya
agar kain tidak terlalu lemas. ukuran 17cm sebanyak 2x.
3.
Resleting ukuran 20cm.
4.
Jarum pentul.
5.
Benang sesuai warna kain
Cara Membuat :
- Susun
kain pislin diatas kain katun (kain yang bagian dalam) lalu setrika agar
nempel kain pislin dengan kain katun. Lakukan 2x (lihat gambar)
- Susun
lagi kain katun (bag. luar diatas) lalu kain katun+pislin (kain pislin ada
diatas)
- Beri
jarum pentul agar kain tidak bergerak
- Jahit
dengan mesin jahit di sekeliling kain pislin, sisakan 1 sisi kain (tidak
dijahit) supaya kain bisa dibalik.
- Balik
kain yang sudah disambung dengan jahitan tadi, lalu 1 sisi kain yang belum
dijahit. Jahit 1 sisi kain yang tidak dijahit tadi dengan cara memasukkan
sekitar 1cm kain kedalam, lalu dijahit.
- Sehingga
benang akan tampak dari luar
- Lakukan
hal yang sama pada kain pislin dan kain katun yang satunya.
- Apabila
sudah disatukan semua kain katun dengan kain pislin, sekarang waktunya
menyambung kain dengan resleting. Beri jarum pentul pada resleting
sehingga resleting tidak mudah bergerak dari kain.
- Jahit
resleting (lihat gambar)
- Kalo
sudah terjahit, sekarang tinggal menjahit bagian kain katun agar bisa
tertutup. Posisikan kain yang dalam berada diluar (nanti tinggal dibalik)
lalu jahit sekeliling bagian yang diberi garis kuning.
- Hasil
setelah dijahit sekeliling
- Lalu
dibalik tempat pensilnya
- Jadi
deh, tinggal diberi hiasan saja.
Bagi yang ingin mencoba membuatnya, selamat mencoba !! :)
10.13 |
Category: |
Personal touch of beauty
Perawatan dan makeup untuk tampil segar dan cantik? Bikin sendiri aja, sist! Gampang dan bermanfaat loh... apalagi bahannya dari alat makeup yang nggak kita pakai dan bisa kita re-cycle, selain hemat budget buat beli makeup kalian juga bisa bereksperimen dengan the newest our product hihi ;)
Creamy blush & lip balm
Bahan-bahan
* petroleum jelly( bisa dibeli di apotek/ supermarket, di antaranya merek vaseline)
* Lipstick bekas dengan warna favoritmu
How to make:
Ambil petroleum jelly secukupnya, lalu aduk lembut dengan secuil batang lipstick. Aduk hingga warnanya merata. Simpan dalam wadah yang sesuai. voila! kamu bisa pakai krim ini untuk lip balm atau gosok di pipi sebagai blush on
Manfaat:
Selain aman di kulit, petroleum jelly bisa bikin kulit kamu lembab,lembut, namun formulanya ringan dan mudah dibersihkan
Total biaya: Rp 25.000
( vaseline 25 gram)
menurut saya tingkat kesulitan di posting ini adalah M (mudah)
semoga post ini bermanfaat sista~
by: Aryo Bagas P
20.11 |
Category: |